d.o.a. (II)

  • 2

Untuk mereka yang kusayang..
   Usiaku hari ini genap sudah 21 tahun. Sesaat kucoba tuk merenungi semua yang telah kuterima, semua yang pernah kuterima, dan semua yang tak pernah kuterima. Secara sadar kupahami jika apa yang aku miliki saat ini takkan pernah abadi, bahkan wujudku sendiri pun akan hilang jika telah tiba masanya. Namun, izinkanlah aku ya Allah,  izinkan aku mencapai cita-citaku, membahagiakan orang tuaku, membahagiakan orang yang mencintaiku, dan berguna bagi orang lain agar aku punya cukup amalan yang akan kubawa saat aku menemuiMu nanti.
   Aku akui masih banyak dalam diriku yang perlu kubenahi. Ibadahku, tingkah lakuku, tutur kataku, hatiku, prinsip hidupku, pikiranku, dan tentu saja sifat burukku. Mungkin dengan segala aktifitasku, terkadang aku lupa akan ibadahku. Mungkin dengan segala fasilitas yang kumiliki saat ini, aku lupa bersyukur atas nikmatMu. Namun, hari ini ya Allah, bantulah aku tuk tetap ingat bahwa aku adalah hambaMu dan kau adalah tempat kembaliku yang abadi.
   Tuk sepasang pria dan wanita yang telah kau titipkan aku pada mereka, papa-mama, berikanlah selalu rahmat sehatMu pada mereka, alirkan selalu pahala yang mengalir pada mereka atas amalan-amalan baik yang kami ;anak-anaknya- kerjakan, lindungilah kedua penyemangatku selalu dalam lindunganMu, hindarkanlah dari segala keburukan dan kejahatan, berikanlah rahmatMu pada hati-hati yang masi buta dengan cahaya imanMu agar surga adalah tempat terbaik tempat kami berkumpul.
   Tuk kedua adik-adikku, siapa lagi yang paling kurindukan jika berada diperantauan selain canda dan tawa gelak kalian. Lindungilah keduanya selalu dibawah lindunganMu ya Rabb, karena tak mampuku menjaga mereka dengan kedua tanganku ini, mudahkan jalan mereka dalam menuntut ilmu. Jagalah mereka yang kini telah memasuki masa remaja agar tidak terjerumus ke hal-hal yang negatif karena masa remaja itu seharusnya adalah untuk berprestasi sebanyak mungkin.
   Tuk kakak yang baik, berikanlah selalu kemudahanMu pada setiap langkah kakinya, berikanlah kesabaran yang tak berbatas, kebijaksanaan, dan hati yang penuh dengan kasih sayangMu, jagalah ia selalu dibawah lindunganMu dimanapun ia berada. Jika pada akhirnya ialah lelaki yang telah kau pilihkan untukku, semoga aku bisa menjadi penyemangat dan penyejuk hatinya hingga akhir usianya.
   Rabbana atina fiddunya hasanah, wafil akhirati hasanah, wakina aza bannar. Amin ya rabbalalamin…
   Semoga bagi engkau yang tak sengaja membaca ini, dialirkan jua pahala yang berlipat dan selalu berada dalam keadaan yang sehat walafiat. Amin. Karena sebaik-sebaiknya tempat mengantungkan harapan adalah kepada Tuhan, bukan pada manusia.

pulang

2 komentar:

  1. Amin ya rabbalalamin..
    makasi bwt doa nya kak..
    untuk kak, semoga harapan nya tercapai, ttp jdi panutan bagi kami walau kami nyusahin hehhehe

    BalasHapus